Selasa, 05 Juli 2011

Nicolo Paganini

Nicolo Paganini adalah seorang pemain biola yang terkenal dan berbakat di abad 19. Tetapi konsernya yang paling dikenang orang adalah yang dicapai dengan cara yang tidak biasa dari kesuksesan konser-konsernya yang lain.

Konsernya dipagelarkan dengan orkestra penuh di hadapan hadirin yang penuh sesak di Italia. Mereka yang mendengarnya bermain mengatakan bahwa teknik Paganini sungguh luar biasa, nadanya fantastis.

Menjelang akhir konser, Paganini sedang memukau hadirin yang terpesona dengan komposisi yang sulit ketika tiba-tiba salah satu senar biolanya putus dan tergantung lunglai dari alat musiknya itu. Paganini hanya sejenak mengernyitkan dahinya, menggelengkan kepalanya, dan terus bermain, berimprovisasi dengan indah.

Lalu di luar dugaan semua orang, termasuk Paganini sendiri, putus lagi satu senar biolanya. Tidak lama setelahnya putus lagi senar yang ketiga. Tampaknya seperti komedi ketika Paganini berdiri di hadapan hadirin yang terpukau dengan senar-senar berjuntaian dari biola Stradivarious-nya.

Bukannya meninggalkan panggung untuk memperbaiki alat musiknya itu, ia berdiri teguh. Dengan tenang ia menyelesaikan komposisi yang sulit itu dengan satu senar tersisa,  suatu pertunjukkan yang memenangkan sambutan hangat dan kekaguman.

Di dalam masa-masa yang sangat sukar, tertekan, bahkan terkadang hampir kehilangan harapan, kuasa Tuhan bekerja dalam setiap doa anak-anakNYa.

Prestasi anda yang terbaik mungkin akan tercapai justru di dalam keadaan-keadaan yang sangat berat dan tidak lazim.

TETAPI MEREKA YANG TETAP BERUSAHA DAN TIDAK MENYERAH DALAM KEADAAN APAPUN DAN BAGAIMANAPUN......MEREKALAH YANG AKAN KELUAR SEBAGAI PEMENANG.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar